Cara Daftar Mandiri Livin: Syarat, Kelebihan dan Fitur Lengkapnya

Cara Daftar Mandiri Livin

Cara Daftar Mandiri Livin – Era digital seperti sekarang ini cukup banyak teknologi yang semakin memanjakan pengguna. Salah satunya di dunia keuangan yaitu aplikasi perbankan online. Livin merupakan aplikasi perbankan online milik bank Mandiri yang muncul dengan segudang fitur menarik. Hingga orang-orang pun semakin ingin tahu cara daftar mandiri livin dengan mudah.

Kalau dulu mungkin nasabah mandiri cukup sulit jika ingin melakukan sejumlah transaksi. Misalnya seperti ketika mau transfer dana. Anda harus ke ATM atau datang langsung ke kantor cabang setelah sebelumnya antre berjam-jam. Hal seperti itu tentu saja sangat merepotkan apalagi jika Anda termasuk kalangan orang sibuk.

Selain itu, saat butuh uang tunai pun demikian. Anda dihadapkan pada pilihan datang ke kantor cabang bank langsung atau mencari ATM terdekat dengan membawa kartunya. Apabila lupa tidak membawa kartu, tentu saja Anda tidak bisa menarik uang via mesin ATM.

Livin sebagai aplikasi perbankan digital dari bank Mandiri hadir untuk mempermudah nasabah bertransaksi. Anda bisa melakukan transfer dana ke rekening tujuan, dompet digital dan lainnya dengan cepat dan mudah. Livin juga mampu memfasilitasi Anda untuk bisa membayar sejumlah tagihan bulanan.

Mulai dari listrik, air, telepon, dan masih banyak lagi. Bahkan, dengan menginstall aplikasi Livin, Anda tidak lagi membutuhkan kartu ATM untuk menarik uang tunai. Tinggal hubungkan saja aplikasi Livin dengan mesin ATM yang ditemukan. Mengambil uang jadi makin mudah dan praktis.

Dengan banyaknya fitur dan kemudahan yang ditawarkan tersebut, membuat nasabah Mandiri tidak mengabaikannya begitu saja. Banyak yang akhirnya mengunduh dan install aplikasi tersebut ke smartphone masing-masing. Hanya saja, setelah terinstall beberapa mengaku kurang paham dengan cara daftar Mandiri Livin.

Tidak perlu khawatir, Anda sudah ditempat yang tepat. Di bawah ini akan dijelaskan bagaimana cara daftar Mandiri Livin yang benar dan mudah. Dengan begitu, Anda dapat mengikutinya sebagai tutorial.

Apa Itu Mandiri Livin?

Pada penjelasan sebelumnya mungkin sudah sedikit disinggung tentang apa itu Mandiri Livin. Jadi sebetulnya, Livin adalah aplikasi milik bank Mandiri yang diluncurkan dengan tujuan untuk memudahkan nasabahnya dalam bertransaksi.

Sebagai informasi saja, dulunya bank Mandiri sebelumnya juga sudah punya internet banking yaitu Mandiri online. Livin ini adalah hasil rebranding dari layanan tersebut. Livin ini dapat diaplikasikan tanpa batas pada cabang bank fisik saja.

Tapi lebih kepada konsep real-time sehingga dapat diakses oleh nasabah melalui aplikasi dari mana saja dan kapan pun. Livin by Mandiri ini menjadi super app yang dibuat dengan AI untuk menciptakan sentuhan personal yang khas serta lebih kekinian.

Aplikasi ini pun diyakini dapat mengakses layanan keuangan secara lengkap, termasuk biller hingga produk anak perusahaan sebagai tambahan yang sebelumnya tidak ada di aplikasi Mandiri online.

Apa Saja Keunggulan Mandiri Livin?

Bisa jadi Anda pun penasaran tentang apa sebenarnya keunggulan dari aplikasi Livin by Mandiri? Apakah harus menginstalnya setelah menjadi nasabah bank tersebut? Nyatanya, ada banyak sekali kelebihan dari aplikasi Livin by Mandiri yaitu sebagai berikut:

Satu Akun Untuk Akses Seluruh Rekening

Dengan hanya menggunakan satu kali akses saja, nasabah Mandiri sudah bisa merasakan macam-macam kemudahan dan kenyamanan dalam mendapatkan informasi seluruh produk perbankan. Mulai dari rekening simpanan seperti tabungan atau deposito, kartu kredit termasuk suplemen atau tambahan, hingga rekening pinjaman.

Transaksi Bayar, Beli, dan Top Up Dalam Satu Aplikasi

Dengan menggunakan Livin, Anda dapat melakukan transaksi pembayaran maupun pembelian di mana saja dan kapan pun. Mulai dari pembelian pulsa selular, paket data, top up dompet digital, pembayaran macam-macam tagihan, dan masih banyak lagi.

Bahkan, Livin juga dapat membantu Anda membayar tagihan e-commerce, kartu kredit, angsuran, bayar sekolah hingga jenis pembayaran lainnya. Hal ini disebabkan Mandiri Livin sudah bekerja sama dengan kurang lebih 1.800 mitra di Indonesia.

Cek Saldo dan History Transaksi

Biasanya bagaimana cara memeriksa saldo hingga rekening koran transaksi? Apakah harus pergi ke ATM atau mengunjungi kantor cabang Mandiri terdekat? Cara seperti itu tidak praktis sejak ada aplikasi Livin.

Melalui Livin Anda bisa langsung mengecek saldo hingga history transaksi 6 bulan kebelakang. Nasabah juga dapat melakukan download mutasi rekening dan memeriksa histori kartu kreditnya sesuai kebutuhan.

Transfer

Transaksi transfer dana juga makin mudah pakai aplikasi Livin ini. Anda sudah tidak perlu lagi melakukannya di mesin ATM atau pergi ke kantor cabang. Hanya sekali akses saja, Anda bisa transfer dana ke sesama rekening Mandiri atau bank lain dengan sangat cepat.

Buka Rekening Baru Mudah dan Cepat

Sudah punya rekening tabungan Mandiri tapi ingin punya jenis rekening lainnya? Misalnya deposito atau tabungan rencana? Jangan khawatir, karena kini Anda dapat daftar rekening baru untuk produk apa saja langsung via aplikasi Livin. Prosesnya sangat cepat dan Anda tidak perlu lagi pergi ke kantor cabang.

Biometrik Login

Mengakses Livin sekarang sudah makin cepat. Sudah ada fitur biometric login menggunakan fingerprint atau face recognition. Fitur menyesuaikan dengan kemampuan perangkat yang Anda gunakan. Walaupun begitu, tergolong sudah sangat mudah sekali.

Super Aman

Keamanan Livin pun tidak boleh dipertanyakan. Pasalnya Livin sudah menggunakan 2-Factor Authentication (2FA) dengan username dan password. Selain itu dilengkapi juga dengan MPIN untuk bertransaksi.

Ada juga teknologi otentikasi transaksi di dalamnya juga memberikan kenyamanan dan keamanan melalui fitur mobile app approval. Approval transaksi melalui aplikasi Livin melalui Livin Web.

Fitur-Fitur Aplikasi Mandiri Livin

Bukan hanya punya banyak kelebihan saja. Mandiri Livin juga punya cukup banyak fitur menarik. Jika Anda ingin menikmatinya, maka ada baiknya segera unduh dan install aplikasi Livin:

Buka Rekening Satu Kedipan Mata

Livin sangat memudahkan nasabah terutama untuk pembukaan rekening. Terbaru, Livin memfasilitasi nasabah untuk membuka rekening secara online hanya dalam waktu 5 menit saja. Bagaimana tidak begitu jika Livin telah dilengkapi dengan liveness technology. Dengan fitur tersebut, buka rekening hanya perlu satu kedipan mata saja.

Selain itu, ada face verification yang terkoneksi langsung dengan database pencatatan sipil di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil). Dengan begitu, untuk mengenali calon nasabah tidak perlu melakukan video call seperti rata-rata pembukaan rekening online lainnya.

Intip Saldo

Livin juga punya fitur intip saldo. Dengan fitur tersebut, nasabah tidak perlu harus melakukan login untuk bisa bertransaksi, termasuk mengecek saldo rekening. Pengguna dapat “mengintip” saldo masuk maupun keluar karena muncul di depan layar. Caranya cukup buka aplikasinya dan geser ke bawah pada menu “cek saldo”.

Quick Pick

Livin sebagai aplikasi mobile banking tak hanya bisa Anda gunakan untuk transfer saja. Macam-macam transaksi pun dapat dengan mudah Anda lakukan mulai dari top up paket data, bayar listrik, dan masih banyak lagi.

Fitur Quick Pick ini dapat Anda gunakan untuk yang sering bertransaksi secara berulang-ulang ke beberapa rekening. Nantinya, semua rekening tujuan akan tersimpan secara otomatis. Baik nomor rekening, token listrik, dan lainnya dalam 1 tempat saja yaitu dashboard Livin. Jadi semua transaksi jadi makin mudah dan praktis.

eWallet linkage

Merupakan salah satu fitur dari Livin yang juga sangat memudahkan Anda. Fitur ini sudah terintegrasi dengan seluruh saldo e Wallet populer di Indonesia. Termasuk GoPay, Dana, LinkAja, OVO, dan lainnya. Artinya, apapun jenis aplikasi e-Wallet Anda Anda dapat cek saldo hingga top up dengan mudah via Livin.

Tarik Tunai Tanpa Kartu

Bank Mandiri juga telah memfasilitasi nasabah untuk bisa menarik uang maksimal 5 juta rupiah per hari tanpa menggunakan kartu debit. Caranya hanya dengan memanfaatkan aplikasi Livin ini. Nasabah juga boleh membagikan token tarik tunai ke orang lain dan penarikannya juga dapat dilakukan di ATM Mandiri terdekat.

Syarat Daftar Mandiri Livin

Sebelum membahas tentang cara daftar mandiri Livin, tentunya ada beberapa aplikasi lain yang perlu diketahui. Anda harus tahu dulu ada syarat khusus yang dipastikan dapat dipenuhi sebelum daftar. Berikut apa saja syarat yang dimaksud:

Terdaftar Sebagai Nasabah Mandiri Tabungan

Apakah semua orang bisa menggunakan serta mengaplikasikan Livin By Mandiri? Sayangnya tidak begitu, karena hanya mereka yang resmi jadi nasabah bank Mandiri saja yang bisa mengaksesnya. Jadi pastikan sebelum Anda daftar Livin telah menjadi nasabah bank tersebut.

Lagipula caranya sangat mudah kok. Anda tinggal pergi saja langsung ke kantor cabang bank Mandiri terdekat. Jangan lupa pastikan sudah membawa kartu identitas. Setelah sampai kantor cabang bank Mandiri, sampaikan pada petugas supaya dibantu untuk proses pembukaan rekening.

Jika tidak punya banyak waktu, tidak menjadi masalah. Anda bisa melakukan pembukaan rekening secara online. Tinggal akses saja website resmi bank Mandiri yaitu join.bankmandiri.co.id.

Memiliki Kartu Mandiri Debit

Syarat daftar Livin by Mandiri berikutnya adalah kepemilikan kartu Mandiri Debit. Logikanya jika Anda sudah terdaftar menjadi nasabah bank tersebut sudah pasti akan diberikan buku tabungan dan kartu debit bukan?

Kartu debit tersebut berfungsi sebagai alat ketika Anda ingin mengambil uang (kartu ATM). Jadi sepertinya syarat yang kedua ini adalah mengikuti ketika syarat pertama tadi sudah Anda lakukan.

Mengaktifkan Fitur SMS Finansial dan Memiliki MPIN

Berikutnya, Anda juga diharuskan untuk mengaktifkan fitur sms finansial hingga memiliki MPIN. Bagaimana caranya? Anda bisa pilih salah satu dari metode di bawah ini. Mana yang paling mudah.

  • Apabila Anda sebelumnya saat membuka rekening tabungan dengan cara online yaitu via situs join.bankmandiri.co,id artinya sms finansial Anda sudah aktif. Selain itu, secara otomatis Anda juga langsung memiliki MPIN.
  • Hubungi Mandiri Call 14000. Bisa juga dengan langsung pergi ke kantor cabang bank Mandiri terdekat. Tanyakan pada petugas bagaimana status keaktifan sms Finansial Anda.
  • Jika memang belum aktif, langsung buat saja dengan dibantu CS. Namun sebelumnya, pastikan Anda telah membawa kartu identitas, kartu debit, serta buku tabungan bank Mandiri.

Syarat Nomor dan Jenis Perangkat yang Bisa Digunakan Untuk Mengakses Livin

Nantinya, aplikasi Livin by Mandiri tersebut akan terinstall ke perangkat smartphone Anda. Otomatis akan terhubung dengan nomor seluler Anda juga bukan? Ada beberapa spesifikasi nomor seluler dan perangkat yang dipergunakan yaitu sebagai berikut:

  • Livin by Mandiri dapat diakses oleh beberapa operator terkenal seperti Telkomsel, Indosat, XL, Smartfren serta Tri.
  • Pastikan pulsa kartu seluler Anda mencukupi. Nantinya saat daftar Livin, aplikasi tersebut akan mengirimkan SMS sebagai langkah verifikasi nomor Anda. Biayanya akan dibebankan pada Anda selaku penerima.
  • Untuk perangkat smartphone yang dipergunakan juga ada spesifikasinya sendiri. Sebelum mengunduh Livin by Mandiri, pastikan hp Anda sudah memenuhinya. Jika Android minimal harus versi Lolipop 5.1 sedangkan IOS versi 8 ke atas.

Cara Daftar Mandiri Livin

Sekarang saatnya membahas tentang cara daftar Mandiri Livin. Penjelasan di bawah ini akan membahas 2 cara. Pertama cara daftar Mandiri Livin sekaligus buka rekening. Kedua langkah aktivasi saja karena sudah punya rekening. Berikut penjelasan lebih lengkapnya:

Cara Daftar Mandiri Livin dan Buka Rekening

Download Aplikasi New Livin by Mandiri

Langkah pertama saat Anda belum punya rekening dan ingin sekaligus daftar Livin adalah mengunduh serta install aplikasi tersebut. Pastikan perangkat Anda sudah memenuhi spesifikasi sehingga prosesnya bisa makin cepat. Aplikasi Livin by Mandiri juga dapat dengan mudah didapatkan di Play Store maupun App Store.

Buka Aplikasi → “Buka rekening” → “ Buka Tabungan”

Berikutnya setelah Anda install aplikasinya, silahkan buka. Nanti akan ada tap buka rekening di dalam satu menunya. Silahkan klik, lalu pilih opsi “buka tabungan ini”. Semua pilihan tersebut mudah ditemukan jadi Anda tidak perlu khawatir.

Pilih Jenis Kartu Debit

Apabila sudah, selanjutnya Anda akan diarahkan untuk memilih salah satu jenis kartu debit. Klik saja mana yang diminati atau sesuaikan sesuai kebutuhan. Setelah memilih langsung klik “pilih”.

Setujui Persyaratan

Setelah itu akan muncul semacam pop up yang didalamnya berisi syarat dan ketentuan. Anda bisa membacanya sekilas dan apabila sudah setuju tekan menu “setuju”. Lanjutkan dengan memilih opsi “ saya bersedia” jika Anda ingin menerima berbagai penawaran menarik.

Tap Kolom Foto

Anda lanjutkan dengan memilih menu “kolom foto”. Langkah ini bertujuan untuk melakukan verifikasi e-KTP. Pertama Anda harus memfoto keseluruhan e-KTP Anda. Pastikan semua informasi yang tertera pada e-KTP tersebut terbaca dengan jelas secara keseluruhan. Setelah itu langsung pilih “gunakan”.

Verifikasi Nomor Handphone

Langkah berikutnya adalah tunggu hingga pihak bank mengirimkan SMS. SMS tersebut akan berisi kode verifikasi. Apabila SMS telah diterima, Anda Bisa langsung melakukan verifikasi hingga berhasil. Dari sana Anda hanya perlu memasukkan email dan pilih menu “verifikasi sekarang”.

Masukkan Kode OTP

Silahkan buka email Anda. Buka bagian kotak masuk email, periksa dari pihak bank Mandiri. Jika Anda kesulitan menemukannya coba cari pada bagian SPAM. Pesan dari bank Mandiri tersebut berisi kode OTP.

Anda harus memasukkan kode OTP yang diperoleh dari email tersebut tadi sesuai instruksi. Masukkan kode OTP dengan benar, supaya prosesnya jadi makin cepat. Jika sudah yakin memasukkannya dengan tepat, langsung pilih opsi “aktifkan”.

Buat Password Untuk Login

Berikutnya adalah Anda tinggal membuat password untuk login. Jangan lupa pakai kombinasi yang cukup mudah diingat oleh Anda sendiri. Sebisa mungkin orang lain dapat dipastikan tidak akan mengetahui password yang dibuat tersebut.

Nanti apabila sudah yakin mau buat kombinasi password tersebut di bagian bawah akan muncul tab “simpan”, silahkan langsung di klik saja. Selanjutnya lakukan konfirmasi PIN Anda, lalu pilih opsi “Oke Lanjutkan Registrasi”.

Pilih Tujuan Pembukaan Rekening Lalu Isi Data

Jika password dan PIN Anda sudah siap lalu klik “oke lanjutkan registrasi” sudah dilakukan, saatnya proses selanjutnya. Silahkan Anda pilih tujuan pembukaan rekening. Pilih sesuai kebenarannya. Jangan lupa masukkan data sesuai yang diminta dengan sebaik-baiknya.

Konfirmasi Kepemilikan Rekening

Begitu semua data sudah selesai Anda isi, bank Mandiri akan langsung memprosesnya. Setelah prosesnya selesai, akan muncul informasi tentang jenis rekening apa yang ingin Anda buat tersebut. Anda hanya perlu memeriksanya dengan baik. Jika memang sesuai dengan yang diinginkan langsung setujui saja dengan klik menu “setuju”.

Masuk Menu Perpajakan

Nanti akan muncul menu dimana akan menanyakan apakah Anda merupakan wajib pajak di luar Indonesia. Dalam tahap ini, silahkan klik “tidak” jika memang Anda tidak begitu adanya. Namun, jika Anda punya NPWP, langsung upload saja dengan cara tab kolom. Anda juga dapat upload di lain waktu dengan tab ceklist box. Setelah sudah, klik menu “gunakan”.

Tab Kolom Kamera

Sebelumnya Anda perlu menyiapkan tanda tangan di atas kertas putih. Jika sudah siap, dari menu “kolom kamera” tadi klik “gunakan”. Arahkan kamera dan ambil gambar dari tanda tangan Anda di selembar kertas putih tadi.

Masukkan Alamat Tujuan

Berikutnya masukkan alamat tujuan. Alamat tersebut dipergunakan untuk mengirimkan kartu debit yang Anda gunakan untuk aktivasi livin. Selain itu, kartu debit juga biasa Anda pakai untuk tarik tunai.

Kirim Data

Semua data sudah siap untuk dikirim. Sebelumnya, Anda boleh mengeceknya dulu siapa tahu ada yang salah atau kurang. Jika sudah yakin semua lengkap langsung saja klik menu “kirim data”.

Verifikasi Wajah

Pindah ke tempat yang terang untuk melakukan verifikasi wajah. Pertama klik dulu menu “lanjutkan”. Setelah itu ambil selfie dan pastikan seluruh tampilan wajah terlihat jelas supaya dapat segera diproses.

Masukkan OTP Dan Tunggu Proses Selesai

Terakhir, tinggal tunggu SMS OTP setelah itu masukkan sesuai instruksi. Sampai disini Anda hanya perlu menunggu proses pembukaan rekening selesai. Biasanya memang tidak akan membutuhkan waktu lama.

Cara Daftar Mandiri Livin Bagi Yang Sudah Punya Rekening (Aktivasi)

Download Aplikasi Livin Lalu Login

Sama dengan sebelumnya, Anda hanya perlu mengunduh dan install aplikasi Livin. Silahkan mendownloadnya via Play Store untuk Android dan App Store bagi pengguna os IOS. Pastikan juga HP sudah memenuhi spesifikasi. Selanjutnya setelah terinstall, Anda pilih menu “login”.

Masukkan Data Yang Dibutuhkan

Setelah itu Anda masukkan data berupa nomor kartu kredit/debit serta tanggal kadaluarsanya. Selain itu tanggal lahir Anda juga perlu dimasukkan. Lalu silahkan klik menu “kirim SMS Verifikasi”.

Kirim SMS Verifikasi dan Kembali Ke Livin

Begitu selesai kirim SMS verifikasi, segera kembali ke aplikasi Livin. Sebelumnya, Anda pastikan dulu SMS Premium sudah aktif dan pulsa mencukupi

Buat Password dan PIN

Langkah berikutnya buat password yang sulit ditebak orang lain. Jangan lupa juga kombinasi password telah memenuhi kriteria keamanan Livin. Setelah itu buat PIN untuk autentikasi transaksi di Livin. Lalu lakukan konfirmasi PIN yang sudah dibuat tadi.

Masukkan PIN Kartu Debit/Debit

Terakhir Anda hanya perlu memasukkan PIN kartu debit/kredit Anda. PIN ini yang biasa Anda pakai untuk transaksi dengan kartu dalam keseharian. Jika sudah, artinya Anda sudah selesai melakukan aktivasi Livin by Mandiri.

Itu dia tadi penjelasan cukup singkat tentang cara daftar mandiri Livin. Selain itu ada juga pembahasan tentang apa saja syarat, kelebihan, dan fitur-fiturnya. Semoga dapat menjadi bahan tambahan informasi buat Anda. 

Related Posts

Cara Cek Saldo BNI Life

Mengetahui Saldo BNI Life Anda dengan Mudah Apakah kamu seorang nasabah BNI Life yang ingin mengetahui saldo polis asuransi kamu? Kamu bisa mengecek saldo BNI Life melalui…

Cara Cek Saldo Indolife

Introduksi Apakah kamu seorang pengguna Indolife? Ingin tahu cara cek saldo Indolife? Indolife merupakan salah satu platform digital yang menyediakan berbagai jenis layanan seperti pembayaran tagihan, pembelian…

Cara Cek Saldo KIP BRi Online

Memastikan Saldo KIP BRi Selalu Cukup dengan Mengetahui Cara Cek Saldo KIP BRi Online Kamu yang sering menggunakan KIP BRi pasti tidak ingin mengalami kehabisan saldo di…

Cek Saldo AIA Financial – Mengetahui Dana yang Dimiliki dengan Mudah

Pendahuluan Mengetahui jumlah dana yang dimiliki merupakan hal penting dalam kehidupan finansial kamu. Terlebih lagi, dengan kemajuan teknologi saat ini, kamu dapat mengetahui saldo rekeningmu secara mudah…

Cara Cek Saldo Refund Tokopedia

Mempermudah Pengecekan Saldo Refund di Tokopedia Apakah kamu sering berbelanja di Tokopedia dan ingin mengetahui cara cek saldo refund? Berikut kami rangkum cara mudah untuk mengecek saldo…

Cek Saldo DPLK BRI – Cara Mudah Mengetahui Dana Pensiun Anda

Pendahuluan Kamu pasti tahu bahwa DPLK BRI adalah salah satu program dana pensiun yang cukup populer di Indonesia. Dengan bergabung di program ini, kamu bisa menjamin masa…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *