Cara Bayar BPJS Lewat EDC BRI Sampai Selesai

Saat ini, proses membayar BPJS bisa dilakukan dengan berbagai metode. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan EDC BRI. Metode atau cara bayar BPJS lewat EDC BRI termasuk mudah dengan segala keunggulannya.

Jika ingin melakukan pembayaran di EDC BRI namun belum tahu caranya, maka pada artikel ini akan diberikan informasinya secara menyeluruh. Setiap tahapan akan dijelaskan tanpa ada yang terlewat agar bisa diikuti dengan mudah.

Selain itu, akan diinformasikan juga beberapa keuntungan melakukan pembayaran dengan EDC BRI. Hal ini penting untuk diketahui agar pemanfaatannya akan lebih yakin. Simak daftar penjelasan berikut untuk mengetahuinya:

Proses Bayar BPJS dari EDC BRI

Sesuai dengan pembahasan utama yang diulas, pada bagian ini akan dipaparkan cara bayar BPJS lewat EDC BRI sampai selesai. Untuk melakukan pembayarannya, maka harus pergi dulu ke agen BRIlink yang paling dekat dengan tempat berada.

Nantinya, proses pembayarannya akan dibantu pihak agen. Meski demikian, runtutan prosesnya harus dipahami dengan baik agar tidak kebingungan. Simak daftar cara berikut ini untuk mengetahui detail prosesnya sampai selesai:

  • Pertama, kunjungi agen BRIlink yang ada paling dekat dengan domisili.
  • Kemudian masukkan kartu ATM dan buka menu “Mini ATM”.
  • Lanjut dengan membuka opsi “Multipayment” dan “Pembayaran”.
  • Untuk pembayaran yang tidak terlambat, masukkan kode 88888 ditambah kombinasi nomor kartu BPJS tanpa dua angka paling awal. Sedangkan untuk pembayaran yang terlambat maka kodenya adalah 88881.
  • Apabila kodenya sudah dirasa benar, maka pencet tombol “Enter” yang tersedia.
  • Lalu masukkan PIN ATM yang dimiliki. Pastikan tidak ada kesalahan saat melakukannya.
  • Lanjutkan dengan memberikan konfirmasi pada saat ada kotak dialog yang muncul.
  • Akhiri proses pembayaran dengan memencet tombol “Ok”.

Nantinya, akan ada dua struk yang keluar setelah prosesnya selesai. Satu struk aka diberikan sebagai bukti pembayaran dan harus disimpan dengan baik. Sedangkan satu struk lainnya akan disimpan oleh pihak agen BRIlink.

Keuntungan Membayar BPJS dengan EDC BRI

Cara bayar BPJS lewat EDC BRI memang sangat direkomendasikan apalagi untuk pemula. Pemanfaatan cara ini memiliki beberapa keuntungan yang bisa langsung dirasakan. Jadi tidak heran jika cara ini banyak dipilih.

Setidaknya ada lima keuntungan utama yang bisa didapat setelah membayar BPJS dengan EDC BRI. Penasaran apa saja keuntungan yang bisa didapat tersebut? Untuk mengetahui daftar dan penjelasannya, maka lihat uraian ini:

1. Ada Agen yang Membantu Prosesnya

Keuntungan yang pertama adalah mendapat bantuan agen dalam prosesnya. Jadi setiap BRIlink pasti memiliki seseorang yang menjaga dan membantu pengguna jasa. Hal ini bisa didapat dengan mudah sampai proses selesai.

Untuk pemula yang belum pernah membayar BPJS maka akan sangat terbantu dengan keberadaan agen ini. Nantinya pihak agen akan memberikan arahan sehingga seseorang yang membayar BPJS bisa langsung mengikutinya.

2. Dilengkapi dengan Struk Pembayaran

Pembayaran BPJS dengan EDC BRI juga dilengkapi dengan struk pembayaran. Seperti yang sempat dijelaskan sebelumnya, jumlah struk yang diberikan ada dua. Jadi jika milik pribadi hilang, maka pihak agen masih memiliki salinannya.

Hal ini juga termasuk keuntungan karena proses pembayarannya akan langsung terdata bahkan ada bukti struknya. Apabila nantinya ada permasalahan, maka struk tersebut bisa dimanfaatkan sebagai solusi.

3. EDC BRI Mudah Ditemukan

Saat ini, EDC BRI sudah mudah ditemukan karena agen BRIlink juga banyak. Bahkan layanan ini sudah ada di berbagai wilayah termasuk di pedesaan. Jadi bisa dipastikan EDC akan mudah ditemukan dan dimanfaatkan.

4. Prosesnya Tidak Lama

Proses pembayaran dengan EDC BRI juga tidak lama. Setelah proses pembayaran diselesaikan, struk akan langsung keluar dan proses bisa dikatakan selesai. Jadi pihak pembayar tidak harus menunggu lama untuk antre.

5. Tidak Memerlukan Biaya Besar

Jika membayar langsung ke kantor BPJS, maka akan memerlukan biaya transportasi yang besar. Sedangkan jika membayar di EDC BRI, maka hanya perlu membayar biaya jasa dengan nominal yang termasuk murah.

Pilihan Cara Pembayaran BPJS Lainnya

Meski cara bayar BPJS lewat EDC BRI tergolong memudahkan, namun tidak ada salahnya untuk belajar metode lainnya. Saat ini metode pembayaran dengan BRImo dan ATM BRI secara mandiri juga tidak membingungkan.

Justru dengan pembayaran lain ini tidak perlu membayar tambahan biaya untuk agen BRIlink. Penasaran bagaimana cara pembayaran yang bisa dipelajari dan dicoba? Jika ingin tahu penjelasannya, maka simak detail berikut ini:

1. Memanfaatkan BRImo

Pilihan pertama yang bisa dilakukan adalah dengan memakai aplikasi BRImo. Aplikasi ini sengaja diluncurkan oleh BRI untuk memudahkan proses pembayaran semua nasabahnya. Jadi bisa dipastikan proses penggunaannya tidak akan rumit.

Untuk memakai BRImo dalam proses pembayaran BPJS, maka harus mengikuti proses yang sistematis. Jika penasaran bagaimana runtutan cara dan penyelesaiannya, maka simak detail yang terpampang sebagai berikut:

  • Untuk tahapan pertama, unduh dan pasang dulu aplikasi BRImo.
  • Kemudian daftarkan nomor yang dimiliki beserta rekeningnya. Proses ini bisa dibantu oleh petuga Bank BRI atau CS BRI melalui saluran telepon.
  • Jika akun sudah terbuat, masuk ke aplikasi BRImo-nya.
  • Lalu lanjutkan proses dengan masuk ke menu “BPJS”.
  • Lanjutkan dengan memasukkan nomor pembayaran BPJS.
  • Saat sudah dimasukkan dengan benar, maka pencet tombol “Lanjut”.
  • Setelah itu masukkan PIN BRImo dengan benar.
  • Tunggu sistem menyelesaikan pembayaran, dan buktinya akan dikirimkan melalui email.

2  Memanfaatkan ATM BRI

Penggunaan ATM BRI juga termasuk mudah. Sebenarnya pemanfaatan ATM BRI tidak jauh berbeda dengan mesin EDC karena beberapa menunya sama. Jadi proses belajar untuk menggunakan mesin ATM BRI tidak akan terlalu sulit.

Namun untuk melakukannya, diperlukan ketelitian yang besar agar bisa menuju menu-menu yang tepat. Mesin ATM BRI memiliki jenis menu yang banyak sehingga harus disesuaikan dengan tepat. Inilah proses pembayarannya yang bisa diikuti:

  • Pergi dulu ke mesin ATM BRI yang ada di wilayah terdekat.
  • Lalu masukkan kartu Atm ke mesin beserta PIN-nya.
  • Jika sudah masuk halaman utama, maka buka opsi “Transaksi Tunai”.
  • Lanjutkan proses dengan memilih tombol “Pembayaran” dan “Lainnya”.
  • Saat ada pilihan jenis pembayaran, maka pilih saja “BPJS”.
  • Setelah itu tentukan jenis BPJS-nya sesuai dengan yang ingin dibayar.
  • Proses selanjutnya adalah memasukkan nomor VA yang sudah didapat.
  • Konfirmasi tagihan yang dimiliki dan ikuti perintah sampai bukti pembayaran keluar dari mesin.

Demikianlah runtutan cara bayar BPJS lewat EDC BRI yang bisa diikuti sampai selesai. Karena sudah jelas caranya, maka jangan sampai melewatkan satu poin pun untuk dijalankan. Setiap tahapan sangat penting dan saling berkaitan.

Namun karena prosesnya mudah dengan segala keuntungan yang bisa didapat, maka bisa dipastikan prosesnya tidak akan rumit. Jika bingung, maka simak penjelasan yang diberikan oleh agen dan ikuti perintahnya dengan baik.

Selain itu, coba juga untuk memanfaatkan metode pembayaran lain yang lebih praktis. Saat ini sudah ada banyak pilihan cara yang mudah. Apabila prosesnya sudah bisa dilakukan sendiri, maka tidak akan ada hal yang membingungkan.

Related Posts

Reksadana yang Cocok untuk Pemula: Tips & Istilah Penting.

Reksadana yang Cocok untuk Pemula: Tips & Istilah Penting

Apa saja reksadana yang cocok untuk pemula? Jika Anda belum pernah membeli instrumen investasi berupa reksadana sebelumnya, ada langkah awal yang harus Anda tempuh. Yaitu Anda harus…

7 Reksadana Campuran Terbaik Rekomendasi Pilihan dan Keuntungannya

7 Reksadana Campuran Terbaik: Rekomendasi Pilihan dan Keuntungannya

Reksadana campuran terbaik bisa menjadi referensi sekaligus acuan untuk memiliki reksadana jenis campuran dengan rekam jejak dan keuntungan terbaik. Wadah instrumen keuangan satu ini juga banyak dipilih…

Reksadana Saham: Pengertian, Keuntungan, dan Tips Cara Memilih

Reksadana Saham: Pengertian, Keuntungan, dan Tips Cara Memilih

Reksadana saham adalah pilihan investasi yang memegang prinsip tinggi resiko tinggi pula keuntungannya, atau biasa disebut dengan high risk high return. Jenis reksadana ini juga beroperasi sebagaimana…

Reksadana Pasar Uang

Reksadana Pasar Uang: Pengertian, Keuntungan, Resiko, dan Tips Berinvestasi

Reksadana pasar uang adalah istilah yang diberikan untuk jenis reksadana yang ditempatkan langsung pada pasar uang. Adapun pengelolaannya masih dalam wewenang profesional yakni Manajer Investasi termasuk dalam…

Reksadana Pendapatan Tetap: Menimbang Keuntungan dan Resikonya

Reksadana pendapatan tetap kian menjadi trend karena termasuk instrumen investasi dengan sistem pendapatan tetap akan membuat pemegang unit secara rutin memperoleh dana penghasilan dari keuntungan atau Nilai…

Cara Klaim BPJS di Bank BJB dan Syaratnya

Cara Klaim BPJS di Bank BJB dan Syaratnya

Bagi pengguna BPJS yang termasuk nasabah Bank BJB, maka bisa melakukan proses klaim dengan mudah. Cara klaim BPJS di Bank BJB memang tidak sulit dan bahkan bisa…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *